Hi semua ...
Los Angeles , Untuk menggunakan ukuran bra, biasanya wanita memakai cup payudara A, B, C, atau D. Tapi bagi wanita bernama Elizabeth Starr ini, cup payudaranya bisa mencapai ukuran O dan kondisi itu justru menimbulkan komplikasi baginya.
Operasi yang dilakukan Starr memang sempat menjadi kontroversi. Sebab, dokter telah mengatakan padanya meskpiun Starr telah melakukan mastektomi ganda, ia tetap berisiko mengalami pembekuan darah dan infeksi.
"Ada begitu banyak jaringan parut di payudaraku dan itu mempengaruhi aliran darah ke tubuhku kemudian bisa menyebabkan gumpalan darah yang fatal. Ini bom waktu yang bisa terjadi kapanpun padaku, aku sangat takut," tutur Starr seperti dilaporkan The Sun.
Tahun 1999, Starr membayar Rp 60 juta untuk memasang implan payudara polypropylene atau yang sering dikenal dengan implan senar. Senar sintetis dari polypropylene ditanam di dalam payudara sehingga bisa memproduksi cairan.
Hasilnya, ukuran payudara Starr pun terus membesar dari waktu ke waktu. Beberapa tahun setelah operasi, di Amerika Serikat dan Eropa barulah dibuat larangan memasang implan. Pasca operasi, Starr pun mengaku mulai mengalami komplikasi.
"Senar itu diangkat dari payudara kananku karena infeksi yang menyakitkan. Tapi setelah itu dimasukkan implan saline untuk meratakan dadaku dan proses ini membuat payudaraku mengeluarkan cairan sampai empat liter," jelas Starr seperti dilansir NY Daily News, Rabu (15/1/2014).
Selain sudah menghabiskan uang ratusan juta untuk operasi rekonstruktif guna mengobati komplikasinya, ibu dua anak ini juga merasakan sakit yang konstan dan kesulitan saat melakukan tugas-tugas sederhana misalnya berpakaian. Ahli bedah rekosntruktif Starr selama delapan tahun, dr Alexander Sinclair mengatakan baru melihat kasus tali implan polypropylene seperti ini.
"Saya mempresentasikan kasus ini pada sejawat yang lain dan mereka menyarankan Starr membutuhkan mastektomi ganda. Namun nampaknya Starr enggan melakukannya karena memikirkan karir dan bentuk payudaranya," kata Alexander.
Benar saja, Starr mengakui bahwa mastektomi bisa mematikan mata pencahariannya sebagai bintang film dewasa. Saat ini, ia hanya ingin bisa menjaga payudaranya dan menjadikan komplikasi yang dialami sebagai peringatan.
Sumber: http://health.detik.com/read/2014/01/15/113114/2467454/763/nyawa-wanita-ini-terancam-usai-pasang-implan-agar-punya-payudara-jumbo